Tuesday 13 May 2014

Perkenalkan Kuliner Tasik Lewat Youtube

Perkenalkan Kuliner Tasik Lewat YoutubePeduli dengan wisata kuliner Tasikmalaya yang potensial, sekumpulan warga Tasik membuat komunitas yang dapat mengembangkan potensi tersebut. Banyak cara yang dilakukan. Salah satunya dengan membuat grup Komunitas Wisata Kuliner Tasik di facebook. Grup yang sudah memiliki lebih dari 10.000 anggota tersebut menjadi media untuk berbagi informasi mengenai kuliner Tasik.
“Grup tersebut kebanyakan diikuti oleh orang Tasik yang tinggal di dalam maupun luar kota bahkan luar negeri, juga orang dari luar yang tinggal di Tasik,” kata Teguh Nugraha, salah satu pendiri Komunitas Wisata Kuliner Tasik.
Lewat grup facebook KWKT, berbagai informasi bisa didapat. Mulai dari tempat makan legendaris, tempat makan yang baru buka, sampai harga, dan kesan-kesan terhadap menu yang pernah dicoba. Beberapa anggota menjadikan grup facebook KWKT sebagai media untuk berdiskusi sampai promosi. “Termasuk pemberitahuan tentang kopi darat atau hunting bareng yang biasa dilakukan setiap hari Minggu. Kadang kalau hunting bisa sampai ke dua tempat,” ujar Guguh, sapaan akrabnya.
Dalam hunting yang seringkali dilakukan setiap Minggu tersebut, Guguh dan rekan-rekan membuat videografi tentang tempat makan yang dikunjungi. Mulai dari sejarah, cara membuat makanan, sampai kesan-kesan terhadap makanan yang telah dicicipi. Video yang telah dibuat kemudian diunggah ke youtube agar bisa ditonton secara global. “Salah satu tujuan kami mendirikan komunitas ini memang agar kuliner di Tasik lebih terkenal. Kota Tasik memang kurang dari segi wisata alamnya, oleh karena itu kami ingin mengangkat potensi wisata dari sisi lain, yaitu dari kulinernya,” kata Guguh.
Untuk saat ini, ada sekitar 10 videografi yang telah dibuat. Namun belum semuanya diunggah ke youtube. “Yang lain masih dalam proses karena dikerjakan oleh anggota yang juga punya kesibukan masing-masing. Target kami sekitar 30 video bisa dibuat. Terutama tempat kuliner yang legendaris dan khas Tasik,” katanya.
Lewat aksi dari komunitasnya tersebut, Guguh berharap citra Tasikmalaya sebagai kota kuliner lebih banyak menarik wisatawan baik dari luar kota maupun luar negeri untuk datang ke Tasik. “Dengan demikian, mudah-mudahan perekonomian Tasik semakin menggeliat,” kata Guguh. (lisankyrana)
sumber :
http://katasik.com/komunitas/perkenalkan-kuliner-tasik-lewat-youtube

No comments:

Post a Comment